Guest Lecture oleh Dr. Natalia Osten-Sacken dan Hasbullah, DVM., MSc. PhD. di Fakultas Kedokteran Hewan Universitas Brawijaya

Home / News / Guest Lecture oleh Dr. Natalia Osten-Sacken dan Hasbullah, DVM., MSc. PhD. di Fakultas Kedokteran Hewan Universitas Brawijaya

Malang, Fakultas Kedokteran Hewan Universitas Brawijaya, 18 Agusttus 2022: Fakultas Kedokteran Hewan Universitas Brawijaya baru saja kedatangan dua orang guest lecture yang luar biasa, yakni Dr. Natalia Osten-Sacken, yang berasal dari Faculty of Biological and Veterinary Sciences, Nicolaus Copernicus University Polandia; dan Hasbullah, DVM., MSc. PhD., yang merupakan General Manajer of Prolab dan General Manager of Animal Heath Control dari PT. Sreeyasewu Indonesia.

Kedua pembicara tersebut hadir di Fakultas Kedokteran Hewan Universitas Brawijaya guna memberikan materi dalam rangkaian program Visiting Professor 3 in 1, serta dalam rangka penandatanganan kerjasama antara FKH UB dengan institusi terkait.

Acara tersebut diawali dengan pembukaan oleh Dekan FKH UB, drh. Dyah Ayu Oktavianie AP., M. Biotech., serta dilanjutkan dengan pemberian kuliah tamu dengan dipandu oleh moderator drh. Gretania Residiwati., M.Si., PhD.

Pada kuliah tamu tersebut, pembicara pertama, Dr. Natalia Osten-Sacken, memberikan topik ‘Studies on Artificial Insemination, Embriology, and Parasitology set at the Nicolai Copernicus University in Torun and their Importance for the Nature Conservation Projects’, yang berisi tentang gambaran research dan sistem belajar yang digunakan di Faculty of Biological and Veterinary Sciences, Nicolaus Copernicus University Polandia. Lebih jauh, Dr. Natalia Osten-Sacken, juga mengajak para partisipan, yakni para mahasiswa S1 dan Program Profesi Dokter Hewan FKH UB, untuk dapat melakukan berbagai kolaborasi penelitian, terutama dalam bidang satwa liar.

Pembicara kedua, yakni Hasbullah, DVM., MSc. PhD., memberikan topik ‘Pentingnya Deteksi Dini Penyakit pada Anjing dan Kucing dalam Upaya Pencegahan dan Keberhasilan Vaksinasi’, yang secara umum meberikan kuliah mengenai bagaimana tatacara vaksinasi yang baik untuk agar dapat efektif untuk meningkatkan sistem imunitas pada anjing dan kucing. Pada kuliah yang kedua ini, partisipan tidak kalah aktif dengan kuliah umum pada sesi pertama, dengan ditunjukkan banyaknya pertanyaan seputar pentingnya program vaksinasi yang tepat pada anjing dan kucing.

 

Gambar 1. Dekan FKH UB, drh. Dyah Ayu Oktavianie AP., M. Biotech., Wakil Dekan 1, drh. Fajar Shodiq Permata, M.Biotech., serta Wakil Dekan II, drh. Herlina Pratiwi, M. Si., bersama dengan guest lecture dalam program Visiting Professor 3 in 1.

Dengan adanya program Visiting Professor 3 in 1 ini, diharapkan mahasiwa FKH UB dalam lebih dalam untuk memahami dunia veteriner serta siap untuk menjadi dokter hewan yang profesional di masa depan. Jayalah Selalu Fakultas Kedokteran Hewan Universitas Brawijaya!

(HUMAS FKH UB)

Berita

Pengumuman

Kemahasiswaan

Kegiatan